Kamis, 12 Mei 2016

Review : THE BOY NEXT DOOR (2015)


JUDUL : THE BOY NEXT DOOR
TAHUN : 2015
GENRE : THRILLER
CAST : JENNIFER LOPEZ, RYAN GUZMAN, JOHN CORBETT, IAN NELSON

Akting Jennifer Lopez amat saya tunggu apalagi kali ini jenni bermain dalam film Thriller yang amat saya suka karena memberi ketegangan yang membuat penasaran. Diawali seperti film drama dan diakhiri
dengan cerita menegangkan.

Film ini mengisahkan tentang teror yang dilakukan seorang pemuda pada perempuan dewasa yang dikencaninya. Cerita dalam film “The Boy Next Door” ini bermula saat Claire Peterson (Jennifer Lopez), seorang guru SMA, menjalani proses perceraian dengan suaminya, Garret (John Corbett). Pasangan yang memiliki seorang anak remaja bernama Kevin (Ian Nelson) itu memutuskan cerai, setelah melihat sang suami selingkuh dengan sekretarisnya.


Setelah bercerai, Claire bertemu dengan Noah (Ryan Guzman), seorang pemuda tampan yang tinggal di sebelah rumahnya. Sejak berkenalan dengan keponakan tetangganya itu, mereka malah menjadi dekat. Noah tertarik pada janda cantik itu. Begitu pula sebaliknya dengan Claire, yang terpikat setelah menyaksikan Noah tanpa sehelai benang pun melalui jendela kamarnya. Momen itu terjadi ketika Claire sendiri di rumah, sedang Kevin dan ayahnya pergi memancing.


Suatu hari, ketika Kevin tidak di rumah untuk waktu yang lama, Noah memanggil Claire ke rumahnya untuk membantunya memasak. Momen itu berlanjut hingga makan malam. Pada saat itulah, Noah mencoba merayu Claire. Meski awalnya ragu-ragu, dia malah membiarkan aksi Noah, hingga mereka melakukan hubungan seks. Keesokan harinya, Claire mengatakan pada Noah bahwa dia sangat menyesal. Namun, pernyataan itu malah membuat Noah marah.


Sejak itulah, Noah yang seusia dengan Kevin dan juga bersekolah di tempat Claire mengajar mata pelajaran Sastra Inggris, mulai meneror sang guru dan keluarganya. Itu semua dilakukan Noah karena dia sangat marah pada Claire. Apalagi, sejak mantan suami Claire mulai sering lagi datang ke rumah. Noah yang awalnya remaja baik, mulai menunjukkan sifat aslinya yang berbahaya. Bahkan, Claire pun terancam kehilangan putra, pekerjaan, dan kehidupannya.

Film ini salah satu yang amat saya suka dan saya telah menyaksikan film ini berulang kali karena saya memang suka akting Jennifer Lopez.film ini sangat jauh beda dari film lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar